Nama
saya Faradina Lestari Wissa Putri, biasa dipanggil dengan nama Dina. Saya
dilahirkan di Tasikmalaya, Pada hari Selasa tanggal 07 September 1993 tepatnya
pukul 11.00 WIB. Saya merupakan seorang anak tunggal, anak pertama dan
satu-satunya. Saya di besarkan oleh kedua orang tua yang sangat luar biasa. Ayah
saya bernama Ir.H.Wisnu Sudarso dan Ibu saya bernama Dra.Hj.Lilis Saidah. Pada awalnya keluarga kecil saya tinggal
di Kota Tasikmalaya, kemudian ketika saya berumur 1 tahun keluarga saya pindah
ke Kota Bogor karena ayah saya di pindah tugaskan ke Kota tersebut. Kurang lebih
ketika saya berusia 3 tahun, keluarga saya pindah kembali tepatnya ke Kota
Kuningan, Jawa Barat. Kami pindah ke Kuningan karena Ibu saya telah menjadi
seorang PNS (Guru) dan mendapat tugas untuk mengajar di salah satu Sekolah
Menengah Pertama di Kuningan.
Ketika
saya berumur kurang lebih 4 taun, saya sudah ikut belajar mengaji di TPA (Taman
Pendidikan Al-Qur’an), karena pada saat itu belum ada Playgroup. Karena ke dua
orang tua saya bekerja, maka saya biasanya di temani sehari-hari oleh pengasuh saya.
Memasuki usia 5 taun saya mulai masuk Taman Kanak-Kanak (Tk), tepatnya di TK
PGRI Kuningan. Di TK saya belajar membaca, menulis, bernyanyi, bercerita dan
berkenalan dengan banyak teman. Awal memasuki TK saya selalu menangis jika
waktunya bel masuk kelas, karena saya ingin selalu di temani oleh Ayah,ibu atau
pengasuh saya di dalam kelas. Tetapi Guru TK saya sangat baik, sehingga beliau
selalu menemani saya di dalam kelas dan lama-lama saya terbiasa untuk ada di
dalam kelas.
Selama
di TK, saya juga belajar untuk saling tolong-menolong, dan berbagi bersama teman.
Setiap hari Senin, kami selalu upacara dan saya selalu senang jika saya di
perintahkan oleh Ibu Guru untuk membaca kan Pancasila ketika upacara. Saya juga
sering mengikuti lomba menggambar dan melukis, padahal saya tidak bisa
menggambar. Sebenarnya saya lebih suka bernyanyi, akan tetapi saya dulu kurang
percaya diri, sehingga setiap ibu saya menawarkan untuk latihan bernyanyi saya
selalu menolak. Saya di TK hanya satu tahun, teman-teman saya banyak belajar di
TK selama 2 tahun, karena saya sudah merasa bosan di TK, maka saya memutuskan
untuk langsung masuk SD.
Pada
tahun 1999, saya memasuki sekolah dasar (SD) tepatnya di SDN 7 Kuningan. Saya sangat
senang ketika memasuki SD karena saya memiliki banyak teman, Guru-guru
disekolah pun sangat baik. Saya mulai belajar berhitung,membaca, menulis dengan
benar dll. Karena waktu di TK belajar membaca,menulis dan berhitung belum
sepenuhnya, sebab di TK lebih banyak bermain dan bercerita.
Selama
di SD saya sangat menyukai pelajaran matematika, kemudian saya mengikuti les
sempoa. Kegiatan saya ketika SD selain sekolah saya juga mengikuti Les seperti
sempoa, dan b.inggris. Kegiatan saya
mengaji pun tetap di lakukan sampai kelas 3 SMP, karena menurut keluarga saya
mengaji itu penting agar apa yang kita lakukan tidak lepas dari aturan Agama,
khususnya saya yang beragama Islam. Selain menyukai pelajaran Matematika saya
juga sangat senang dengan pelajaran olahraga, saya menyukai olahraga Berenang,
Badminton dan senam. Saya selalu semangat jika pelajaran olahraga tiba.
`Tahun
2005, saya lulus dari SD. Ketika perpisahan SD saya dan teman-teman ikut
berpartisipasi pada acara perpisahan tersebut dengan menari. Kemudian saya
melanjutkan pendidikan saya di SMPN 1 Kuningan, salah satu SMP Favorit di Kota
tempat tinggal saya tersebut. Di SMP saya memiliki banyak teman baru, tetapi
tidak sedikit teman-teman dari SD saya terdahulu memasuki SMP tersebut sehingga
saya tidak perlu beradaptasi terlalu lama di SMP ini.
Di
SMP para siswa wajib memiliki kegiatan ekstrakulikuler, saya memilih basket dan
pramuka. Akan tetapi, kegiatan pramuka wajib diikuti oleh siswa selama 1 tahun.
Ketika saya mengikuti kegiatan pramuka diadakan kemping. Kegiatan tersebut
melatih kita untuk bisa hidup mandiri, kegiatan di alam bebas, tidur dalam
tenda mengadakan kegiatan-kegiatan yang menyenangkan. Hal tersebut membuat para
siswa menjadi lebih mandiri dan lebih bertanggung jawab pada diri nya sendiri
dan lingkungan sekitar.
Tahun
2008 saya lulus dari SMPN 1 Kuningan, kemudian melanjutkan ke Sekolah Menengah Atas
(SMA) di SMAN 2 Kuningan. Awalnya saya sedikit takut, karena mendengar kabar
kalo di sekolah tersebut sangat ketat, selalu pulang sore dsb. Tetapi ibu saya
bilang bagus, agar saya selalu belajar dan tidak ada waktu untuk bermain-main,
karena pergaulan semakin harinya semakin tidak baik. Tapi ketika saya mulai
belajar di SMA, ternyata apa yang orang katakan selama ini tidak benar, bahkan
saya sangat senang belajar di SMA ini, tempatnya nyaman, guru nya baik, cara
belajar dan peraturan nya tidak begitu memberatkan. Saya juga memiliki teman-teman
yang sangat baik.
Memasuki
kelas 3, semua siswa termasuk saya mulai bingung untuk memilih Universitas dan
Jurusan yang akan kami pilih nanti. Sejak SMP saya sudah bercita-cita untuk
menjadi seorang psikolog, untuk itu saya ingin mengambil jurusan Psikologi. Kenapa
saya ingin mengambil jurusan Psikologi ? karena sejak SMP, saya senang belajar
mengenai kepribadian seseorang dan saya sering mendengarkan teman saya
bercerita atau saling memberi saran atas masalahnya. Awalnya keluarga saya tidak
setuju saya memilih jurusan tersebut karena awalnya mereka mengira Psikolog itu
hanya menangani orang yang sakit jiwa. Tetapi ketika saya memberi penjelasan
dan meyakinkan mereka bahwa saya bisa menunjukkan bahwa pilihan saya tidak akan
salah dan sesuai dengan kemampuan saya akhirnya mereka setuju.
Alhamdulillah
tahun 2011 saya lulus dari SMAN 2 Kuningan, kemudian saya mengikuti SNMPTN
karena saya ingin masuk ke salah satu perguruan tinggi negeri yang berada di
Kota Bandung, tentu saja dengan mengambil Jurusan Psikologi. Sedangkan pilihan
kedua saya memilih salah satu Universitas Negeri di Purwokerto, tetapi karena
tidak ada jurusan Psikologi disana, maka saya mengambil jurusan Keshatan Masyarakat
(KesMas). Saya mulai mempersiapkan segala hal yang berhubungan dengan tes. Dari
mulai pendaftaran, belajar mencari informasi dsb. Tetapi ketika hasilnya
keluar, ternyata saya tidak lolos masuk ke salah satu perguruan tinggi
tersebut. Sedikit kecewa tapi tidak terlalu disesali karena saya merasa saya
kurang maksimal dalam belajar untuk menghadapi tes.
Kemudian
saya ingin mengikuti tes-tes di beberapa Universitas yang memiliki Jurusan
Psikologi, baik itu swasta maupun negeri. Tetapi ayah saya tidak mengijinkan
saya untuk pergi kesana kemari hanya untuk tes. Beliau mengatakan pilih saja 1
Universitas yang saya yakini. Kemudian Ibu saya menawarkan untuk kuliah di
Universitas Gunadarma di Depok. Ibu saya sudah mendapatkan banyak Informasi
mengenai Gunadarma, dan beliau mengatakan bahwa kampus ini bagus,khususnya untuk
Jurusan Psikologi.
Akhirnya
saya mengikuti Tes dan alhamdulillah saya di terima di Universitas Gunadarma,
Jurusan Psikologi angkatan 2011. Dan itu berarti saya harus mulai hidup mandiri
karena hidup jauh dari orang tua. Beruntung di Depok ini saya memiliki banyak
teman yang baik. Awal memasuki Universitas saya menjalani kegiatan PPSPPT atau
pengenalan kampus.
Setelah
itu saya mulai belajar, dan ternyata belajar mengenai Bidang Psikologi itu
menyenangkan. Di Jurusan Psikologi saya bisa belajar mengenai kepribadian
manusia, perkembangan manusia, psikologi sosial, antropologi, psikologi faal dan
masih banyak lagi. Selain itu, saya belajar melalui praktikum-praktikum,
contohnya Praktikum Psikologi Faal. Pada praktikum Psikologi Faal tersebut kami
di ajarkan bagaimana seseorang menerima rangsangan indera dengan baik.
Sekarang
saya telah memasuki semester 4, dan semakin banyak materi-materi mengenai Psikologi
yang harus saya pelajari. Karena setelah lulus S1, saya bercita-cita ingin melanjutkan
S2 dan mengambil Psikologi Industri & Organisasi atau Psikologi Klinis. Semoga
saya bisa lulus S1 tepat waktu dan saya bisa sukses. Amin.
KOk LP3I Course Center Kuningan nya tidak disebut..hiks hiks hiks..
BalasHapuswaahh iyaaa maaf mr, padahal pas di lp3i itu menyenangkan sekali loh hihi
BalasHapus